Alasan Gibran Tak Hadiri Dialog Publik Muhammadiyah di Surabaya

Jakarta, Deras.id – Tim kampanye pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memberikan penjelasan terkait ketidakhadiran Cawapres dari KIM. Alasan ketidakhadiran tersebut karena berbagi tugas penting yang tidak bisa ditinggalkan.

“NU dan Muhammadiyah adalah komponen penting dalam lanskap Islam rahmatan lil alamin di Indonesia, sehingga tidak mungkin dinafikan satu sama lain. Oleh karena itu Prabowo dan Gibran berbagi tugas,” ujar Sekretaris TKN Nusron Wahid dalam keterangannya pada Jumat (24/11/2023).

Nusron meminta maaf kepada masyarakat yang menginginkan pasangan tersebut hadir dalam acara dialog. Ia mengatakan pembagian tugas ini adalah hal yang harus dilakukan oleh pasangan Prabowo dan Gibran, Sebab kedua acara tersebut penting.

“Mohon maaf kepada masyarakat yang ingin keduanya hadir bersamaan, tetapi bagi kami dua acara ini sama pentingnya dan pembagian tugas ini adalah jalan tengahnya,” ucap Nusron.

Sementara, capres Prabowo Subianto juga mengungkapkan alasan Gibran Rakabuming tak bisa menghadiri acara dialog terbuka Muhammadiyah. Menurutnya Wali Kota Solo tersebut tengah menghadiri acara NU di Jawa Timur.

“Mas Gibran ada acara lain bersamaan di Jatim tapi yang menyelenggarakan Nahdhatul Ulama. Jadi acara ini NU dan Muhammadiyah sudah mantap, negara mantap,” kata Prabowo.

Tidak hanya itu, Ketum Partai Gerindra meminta maaf karena wakilnya, Gibran Rakabuming tidak bisa menghadiri acara dialog tersebut. Namun, dia memastikan jika di waktu lain Muhammadiyah ingin berdialog, Gibran siap hadir.

Penulis: Fia l Editor: Ifta

Exit mobile version