Jakarta, Deras.id – Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) menyebut pekerja migran merupakan pilihan rasional. Hal tersebut disampaikan dalam acara Hari Migran Intenasional pada, Minggu (18/12/2022) kemarin di Lombok, Nusa Tenggara Barat.
“Menjadi pekerja migran adalah pilihan rasional, faktor penting inti adalah ingin mendapatkan penghasilan dan kehidupan yang lebih layak untuk keluarganya dan masa depannya,” kata Gus Muhaimin di akun Instargam @dpp_pkb pada, Senin, (19/12/22) siang.
Gus Muhaimin menekankan pentingnya kehadiran pemerintah untuk turun tangan secara langsung. Hal itu terkait dengan penyelesaian permasalahan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di berbagai negara.
“Saya tekankan pentingnya negara turun tangan mengatasi langsung masalah PMI di berbagai negara, PMI jelas berkontribusi bagi kemajuan ekonomi dan masyarakat,” tegas cicit pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH. Bisri Syansuri.
Dalam kesempatan terpisah, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menambahkan jika Hari Migran Internasional bukan sebatas perayaan semata. Melainkan untuk meneguhkan kembali seluruh stakeholder agar memberi rasa aman untuk PMI
Penulis: Efendi Editor: Rifai