Jakarta, Deras.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan masih ada 39 korban yang belum ditemukan di wilayah Kecamatan Cugenang hingga Kamis, (24/11/22) sore. Saat ini proses evakuasi korban menjadi prioritas utama dalam penanganan korban yang masih berada didalam reruntuhan akibat gempa bumi Cianjur Senin, 21 November 2022 lalu.
“Sehingga proses evakuasi menjadi prioritas saat ini, kita konsentrasi. Dan siang ini kita akan konsentrasi di titik ini untuk evakuasi,” ujar Presiden usai meninjau lokasi terdampak gempa di Jalan Mangunkerta, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur,” dilansir dari keterangan tertulis BNPB.
Jokowi mengatakan masih ada kendala dalam melakukan evakuasi yang disebabkan kondisi di lapangan yang curam, serta masih seringnya hujan dan gempa susulan.
“Tapi tadi Menteri PUPR sudah memerintahkan kepada jajarannya yang sudah terbiasa lakukan cut and fill. Saya rasa ini bisa segera dikerjakan,” tutur Presiden.
Saat meninjau lokasi korban terdampak gempa Cianjur, Jokowi juga memastikan distribusi bantuan dapat tersalurkan dengan baik.
“Termasuk juga kekurangan tenda, tadi ada juga keluhan air karena memang ini titiknya banyak sehingga butuh waktu untuk mendistribusikan. Saya ingin pastikan itu semuanya segera terdistribusi,” tutupnya.
Penulis: Rea | Editor: Rifai