EntertainmentInternasional

Cek Daftar Harga Tiket Konser SEVENTEEN di Jakarta 2025

Jakarta, Deras.id – SEVENTEEN akan kembali menyapa para penggemarnya di Jakarta International Stadium (JIS) pada 8 Februari 2025. Konser ini menjadi bagian dari rangkaian tur SEVENTEEN ‘RIGHT HERE WORLD TOUR IN ASIA’.

Cek Daftar Harga Tiket Konser SEVENTEEN di Jakarta 2025
Seatplan Konser SEVENTEEN di Jakarta

Berdasarkan seating plan yang dibagikan oleh Mecimapro pada Rabu (30/10/2024), terdapat enam kategori dengan rentang harga mulai dari Rp1,6 juta hingga paket soundcheck seharga Rp3,8 juta.

Kategori Greeen menjadi yang termurah dengan dibanderol harga Rp1,6 juta dan berada di lantai paling atas atau tier3 yang diharapkan hanya dibeli oleh penonton berusia di atas 15 tahun, atau dalam pengawasan orang dewasa untuk penonton muda. Kategori selanjutnya yakni Yellow seharga Rp2,6 juta yang berada satu lantai di bawah Green.

Lalu ada kategori Purple yang dipatok dengan harga Rp3 juta, diikuti dengan kategori Orange seharga Rp3,4 juta, kategori Blue seharga Rp3,2 juta dan Pink menjadi kategori termahal dengan dibanderol harga Rp3,8 juta yang akan mendapatkan beberapa keuntungan, seperti soundcheck session, exclusive laminated pass untuk soundcheck, exclusive Jakarta edition towel, exclusive Jakarta edition coin pouch, dedicated lane for merchandise booth.

Kategori Pink dan sebagian Blue akan berada di floor atau satu lantai dengan panggung. Sedangkan sebagian Blue akan di tribune bawah bersama Orange dan Purple. Harga tiket ini sudah termasuk pajak, namun tidak termasuk biaya administrasi. Semua kategori adalah numbered seating.

Pihak promotor menjelaskan bahwa penjualan tiket konser di Jakarta akan dibagi menjadi tiga bagian, yakni Carat Membership presale dan MCP member presale yang akan dimulai pada 13 November pukul 13.00-23.59 WIB. Satu Carat Membership hanya bisa membeli maksimal dua tiket, begitu pula dengan MCP Membership yang dibatasi dua tiket per 1 ID.

Sebagai informasi, kategori Pink hanya bisa dibeli melalui MCP dan Carat Membership. Sedangkan general sale akan dimulai pada 15 November pukul 13.00 WIB dan maksimal empat tiket per transaksi.

Sementara itu, konser ini menandai kembalinya SEVENTEEN ke Indonesia setelah 3 tahun terakhir lewat konser Be The Sun pada 2022 lalu. Namun, dalam konser kali ini, dua anggota SEVENTEEN, Jeonghan dan Jun dipastikan absen. Jeonghan tidak dapat bergabung lantaran sedang menjalani wajib militer, sedangkan Jun tengah fokus melanjutkan karier aktingnya di China.

Editor: Apr

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami