Jakarta, Deras.id – Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan soal kemungkinan partai bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Djarot mengatakan tidak ada yang tidak mungkin dalam dunia politik.
“Itu nanti. Kami akan pikirkan. Semuanya masih memungkinkan, pasti ya. Dalam politik kan enggak ada yang enggak mungkin,” ujar Djarot di Senayan, Jakarta, Rabu (25/9/2024).
Djarot enggan berkomentar banyak soal rencana pertemuan antara Megawati Soekarno Putri dengan Prabowo Subianto. Djarot menilai pertemuan kedua tokoh tersebut sangat bagus jika untuk membahas tantangan dan masa depan bangsa.
“Kalau untuk bicara tentang masalah tantangan masa depan bangsa, ya bagus dong. Pertemuan, silaturahim antara tokoh-tokoh bangsa antara Prabowo dengan Megawati,” kata Djarot.
Sebelumnya Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengungkapkan perihal rencana pertemuan Megawati dengan Prabowo. Menurutnya pertemuan kedua tokoh tersebut akan dilakukan secepatnya di waktu yang tepat.
“Nanti dalam waktu yang secepat-cepatnya, dengan waktu yang setepat-tepatnya,” kata Puan di Jakarta, Selasa (24/9/2024).
Puan juga menyampaikan soal peluang PDIP masuk kabinet Prabowo-Gibran Menurutnya, semua kemungkinan itu ada, termasuk peluang PDIP masuk gabung pemerintahan Prabowo-Gibran.
“Ya, InsyaAllah. Tidak ada yang tidak mungkin,” terang Puan.
Sementara, Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco membeberkan soal komposisi Kabinet Prabowo-Gibran. Dasco mengatakan bahwa finalisasi komposisi kabinet Gibran akan difinalkan sebelum pelantikan Presiden.
“Akan kemudian difinalkan sebelum pelantikan presiden terpilih,” terang Dasco.
Dasco menjelaskan bahwa isu soal pecahnya beberapa kementerian masih tahap pembahasan. Menurutnya hal tersebut masih dinamis tergantung finalisasi Prabowo.
“Itu masih dinamika, bisa ada bisa enggak itu tergantung nanti finalisasi,” ungkap Dasco.
Diketahui, beredar bocoran soal pecahnya beberapa kementerian di kabinet Prabowo-Gibran. Hal ini tentunya bakal menambah jumlah kementerian di pemerintahan Prabowo-Gibran.
Penulis: Diraf l Editor: Muhibudin Kamali