Olahraga

Timnas Indonesia U-19 Laju ke Semifinal AFF-U19 2024, Kemenangan 6-2 atas Timor Leste

Jakarta, Deras.id – Tim nasional Indonesia U-19 berhasil menjadi juara Grup A setelah mengalahkan Timor Leste U-19 dengan skor 6-2. Pertandingan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Selasa (23/7/2024) malam WIB.

Kemenangan Timnas Indonesia U-19 diraih berkat gol-gol dari Jens Raven (dua gol), serta masing-masing satu gol dari Figo Dennis, Kadek Arel, Arkhan Kaka, dan Muhammad Kafiatur. Sementara itu, Timor Leste mampu memperkecil kedudukan dengan penalti dari Ricardo Rorinho dan gol dari Alexandro Bahkito.

Pertandingan pertama berjalan dengan sengit, dengan kedua tim tampil terbuka di awal pertandingan. Setelah beberapa percobaan, Timnas Indonesia U-19 berhasil membuka keunggulan di menit ke-19. Jens Raven mencatatkan namanya di papan skor setelah meneruskan bola ke kotak penalti memanfaatkan sepak pojok dari Kafiatur. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Indonesia.

Namun, tidak lama berselang, Timor Leste mendapatkan penalti. Alexandro Felix Kamuru menjatuhkan Alexandro Bahkito di kotak terlarang, sehingga wasit menunjuk titik putih. Ricardo Rorinho yang menjadi algojo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik, sehingga skor kembali imbang 1-1.

Lima menit berselang, Timnas Indonesia U-19 kembali unggul. Berawal dari umpan silang Kafiatur, Jens Raven berhasil lolos dari jebakan offside dan menceploskan bola ke gawang Timor Leste, membawa Indonesia unggul 2-1.

Gol tersebut membuat Timnas Indonesia semakin percaya diri untuk menyerang. Di masa injury time, kedudukan berubah menjadi 3-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia setelah tendangan Figo Dennis dari kotak penalti mengenai mistar gawang Timor Leste dan bola pantulannya masuk ke gawang. Skor 3-1 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Timnas Indonesia U-19 tidak mengendorkan serangan. Pasukan skuad Indra Sjafri langsung tampil menekan sejak awal.

Baru enam menit babak kedua dimulai, Indonesia memperlebar kedudukan menjadi 4-1. Sepak pojok Muhammad Kafiatur berhasil disundul dengan sempurna oleh Kadek Arel.

Tiga menit berselang, Indonesia kembali mencetak gol. Memanfaatkan umpan dari Jens Raven, Arkhan Kaka mampu melepaskan tembakan yang membobol gawang Timor Leste, membuat Skuad Garuda unggul 5-1 atas sang tetangga.

Meskipun sudah mencetak lima gol, Timnas Indonesia masih bernafsu untuk mencetak gol lebih banyak. Di menit ke-57, Kafiatur melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang mampu mengoyak gawang Timor Leste. Indonesia unggul 6-1 di laga ini.

Meski tertinggal lima gol, Timor Leste tidak menyerah begitu saja dan terus mencoba untuk mengejar ketertinggalan dari Indonesia. Di menit ke-86, Timor Leste berhasil mencetak gol kedua di laga ini. Alexandro Bahkito melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti yang gagal dihalau Ikram Algiffari, mengubah skor menjadi 6-2 untuk keunggulan Indonesia.

Di sisa pertandingan, kedua tim mencoba untuk mencetak gol tambahan, namun skor 6-2 bertahan hingga peluit akhir, memberikan kemenangan bagi Skuad Garuda Muda.

Timnas Indonesia U-19 berhak melaju ke semifinal setelah menjadi juara Grup A. Di sisi lain, Timor Leste tersingkir karena hanya mengumpulkan tiga poin.

Di saat bersamaan, ada duel antara Kamboja dan Filipina. Kamboja menang 1-0, namun sebelum laga ini mereka sudah dipastikan tersingkir, dan Filipina juga harus angkat koper akibat kekalahan ini.

Penulis: Elfajr l Editor: Apr

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami