BeritaPolitik

Hasto Sebut Pernyataan Prabowo ‘Etik Ndasmu’ Cerminan Ambisi dan kekuasaan

Jakarta, Deras.id – Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto angkat bicara terkait pernyataan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto yang menyebut ‘etik ndasmu’ hingga viral di media sosial. Hal ini disebut Hasto sebagai cerminan bahwa ambisi serta kekuasaan di atas segalanya.

“Pernyataan ‘Etika Ndasmu’ adalah cermin kekuasaan di atas segalanya. Karena itulah nyawa 13 aktivis yang diculik pun tidak ditanggapi secara serius. Kekuasaan tanpa etika dan moral membutakan Nurani,” ujar Hasto dalam keterangannya pada Senin (18/12/2023).

Hasto menyebut pihaknya menemukan banyak tanggapan negatif rakyat terkait cletukan Prabowo tersebut. Hasto juga menilai, pernyataan tersebut sangat emosional, sehingga rakyat Indonesia tahu bahwa karakter dan gaya kepemimpinan Prabowo hanya untuk kekuasaan.

“Etika ndasmu sangat melukai rakyat Indonesia. Pernyataan Pak Prabowo tersebut cermin ambisi kekuasaan dengan menghalalkan segala cara. Ketika etika-moral ditempatkan di bawah kekuasan, maka sama saja dengan membutakan budi Nurani,” ucap Hasto.

“Pak Prabowo bukanlah Pak Jokowi. Harus disadari bahwa etika dan moral bersumber dari agama dan pranata nilai-nilai dan falsafah kehidupan yang tumbuh dalam masyarakat. Mengabaikan etika sama artinya dengan abai terhadap pranata kehidupan baik,” lanjutnya.

Di sisi lain, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto menanggapi kalimat yang terucap pada Rakornas Partai Gerindra yang viral di media sosial dan membuat geger publik. Menurutnya, ungkapan tersebut hanya sebatas candaan di antara keluarga Partai Gerindra.

“Itu kan di dalam di antara keluarga ya kan, tetapi biasa orang Indonesia cari-cari, mau dibesar-besarkan. Itu di antara keluarga kita bicara, dan itu kan bicara orang Banyumas biasalah bicara-bicara seperti itu,” ungkap Prabowo.

Penulis: Fia l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami