Lawan Ekuador, Timnas U-17 Siap Tampil Lepas Tanpa Beban
Surabaya, Deras.id – Raut wajah ceria menghiasi pemain Timnas Indonesia U-17 menjelang laga pembuka Grup A Piala Dunia U-17 2023. Pada sesi latihan yang digelar hari Kamis (9/11/2023) malam WIB, Arkhan Kaka dan rekan-rekannya terlihat ‘full senyum’, mencerminkan atmosfer positif tim.
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Ekuador dalam pertandingan pembuka Piala Dunia U-17 2023 pada Jumat (10/11/2023) malam WIB. Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya menjadi saksi duel menarik antara kedua tim.
Meski Ekuador datang dengan status runner-up CONMEBOL U-17 2023, hanya mengalami satu kekalahan dalam sembilan laga, Timnas Indonesia tak terlihat terbebani. Faktor laga perdana dan status lawan berat tampaknya tidak memberikan tekanan berlebihan pada para pemain.
Di atas lapangan latihan, yang seharusnya penuh tekanan, suasana justru terasa santai. Pada sesi latihan di Stadion 10 November Surabaya, dimulai pukul 18.07 setelah menjalankan ibadah sholat maghrib, pemain tidak terlihat tegang. Arkhan Kaka dan kawan-kawan menikmati setiap latihan dengan penuh semangat.
Tidak hanya fokus pada taktik dan teknik, momen kebersamaan tim juga terlihat. Para pemain tertawa tanpa beban, bahkan ada yang melucu dengan meletakkan cone di kepalanya. Suasana cair juga tercipta berkat kehadiran tim pelatih yang turut memeriahkan latihan.
Pelatih Bima Sakti, meskipun mengakui adanya rasa gugup menjelang laga perdana Piala Dunia U-17 2023, menganggap situasi tersebut sebagai hal yang wajar. Bima Sakti menegaskan bahwa rasa tegang adalah bagian dari pertandingan, bahkan pemain sekelas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo pun mengalaminya.
“Yang paling penting, para pemain sudah bisa berkomunikasi dan saling mendukung. Kekuatan kita adalah kebersamaan,” ungkap Pelatih Timnas U-17, Bima Sakti.
Penulis: Toro l Editor: Saiful