BeritaInternasional

Serangan Bom Bunuh Diri di Pakistan Tewaskan Empat Orang

Pakistan, Deras.id – Serangan bom bunuh diri terjadi di provinsi Khyber Pakhtunkhwa dan menewaskan empat orang. Serangan tersebut menargetkan pos pemeriksaan keamanan Pakistan yang sedang beroperasi.

“Itu adalah serangan bunuh diri dan pelaku meledakkannya saat pemeriksaan jalan, empat orang tewas,” kata Rasool Daraz, petugas polisi setempat, seperti dikutip dari aljazeera.com, Rabu (24/5/2023).

Polisi yang sedang melakukan operasi pemeriksaan diserang dengan orang yang tak dikenal. Dari keempat korban tersebut terdapat dua orang rentara, seorang polisi dan warga sipil. Aksi bom bunuh diri itu adalah serangan kedua yang menghantam Pakistan dalam beberapa hari.

Pengeboman itu terjadi pada Rabu di Waziristan Utara sebuah distrik yang berbatasan dengan Afghanistan dan merupakan bekas kubu Taliban Pakistan atau dikenal sebagai TPP. Dalam serangan yang mendadak itu juga telah melukai warga sipil menurut Rehmat Khan salah satu pejabat polisi setempat.

Sementara sampai saat ini tidak ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan itu. Tetapi, dengan beberapa insiden sebelumnya kecurigaan kemungkinan besar jatuh pada Taliban Pakistan.

Diketahui, dalam enam bulan terakhir TPP telah meningkatkan serangannya, tetapi secara sepihak mengakhiri gencatan senjata dengan pemerintah Pakistan. Sebelumnya, perselisihan antara keduanya sempat ditengahi oleh negara tetangga Afghanistan tahun lalu.

Dalam serangan sebelumnya di gedung fasilitas yang dijalankan perusahaan multinasional Eropa, MOL Pakistan Oil dan Gas telah menewaskan empat personel keamanan dan dua penjaga swasta

Meskipun merupakan kelompok terpisah, TTP tetap menjadi sekutu dekat Taliban, yang mengambil alih Afghanistan pada Agustus 2021. Halim itu terjadi setelah penarikan pasukan AS dan NATO dari negara itu setelah perang selama dua dekade.

Pengambilan yang menurut beberapa orang telah memberanikan TTP.

Militer Pakistan telah meningkatkan operasi di kawasan itu setelah seorang pembom bunuh diri menewaskan sedikitnya 84 orang. Kebanyakan dari posisi, di sebuah masjid di dalam markas polisi di kota Peshawar pada Januari.

Untuk diketahui, menurut data resmi, Taliban Pakistan telah membunuh 80.000 orang dalam beberapa dekade kekerasan.

Penulis: Andre l Editor: Saiful

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami