BeritaNasional

KPK Tunjuk Asep Guntur Jadi Plt Deputi Penindakan

Jakarta, Deras.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjuk Brigjen Pol Asep Guntur menjadi pelaksana tugas Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi. Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengonfirmasi dan membenarkan informasi tersebut.

“Informasi yang kami peroleh, betul Pak Asep Guntur Rahayu selaku Direktur Penyidikan sementara ini merangkap juga sebagai Plt. Deputi Penindakan dan Eksekusi,” ujar Ali Fikri, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).

Asep akan menjabat sebagai Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK menggantikan Irjen Karyoto yang ditunjuk menjadi Kapolda Metro Jaya. Selanjutnya, KPK akan melakukan seleksi terbuka terbatas untuk menentukan pejabat difinitif mengisi posisi tersebut.

“Sampai nanti terpilih pejabat definitifnya,” kata Ali.

Perlu diketahui, Brigjen Pol Asep Guntur Rahayu merupakan alumni Akademi Kepolisian tahun 1996. Asep mengawali karirnya di KPK sejak tahun 2007, saat dipimpin oleh Antasari Azhar. Kemudian tahun 2012, Asep kembali ke Polri dan tahun 2013 ditugaskan di Dittipikor Mabes Polri.

Pada tahun 2015, Asep dilantik menjadi Kapolres Cianjur hingga tahun 2017. Usai jadi Kapolres Cianjur, ia ditugaskan menjadi Wakapolres Jakarta Pusat dan kemudian diangkat menjadi Kabag Penkopetan Biro Pembinaan Karier SSDM Polri.

Selanjutnya, Asep ditugaskan kembali di KPK sebagai Direktur Penyidikan menggantikan Brigjen Pol Setyo Budiyanto yang diangkat menjadi Kapolda NTT.

Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango menyampaikan akan menunjuk pelaksana tugas Deputi Penindakan dan Eksekusi pengganti Irjen Karyoto. Menurutnya, penunjukan tersebut untuk mengisi jabatan sementara yang kosong.

“Penggantinya tentu kami masih harus menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) karena untuk pejabat yang definitif itu harus melalui seleksi terbuka terbatas,” kata Nawawi di Jakarta, Rabu (29/3/2023).

Nawawi menuturkan, proses penggantian posisi tersebut membutuhkan waktu cukup lama. Selain itu, ia juga menegaskan bahwa penunjukan Plt berasal dari internal KPK.

“Selama ini penunjukan Plt dari internal aja,” terang Nawawi.

Sekadar informasi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Irjen Karyoto sebagai Kapolda Metro Jaya. Irjen Karyoto menjabat sebagai Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK. Anggota Polri berpangkat Irjen bintang II tersebut menjabat sejak April 2020.

Penulis: Diraf l Editor: Ifta

Show More
Dapatkan berita terupdate dari Deras ID di:

Berita Terkait

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda, Untuk Menikmati Konten Kami