Lima Alasan Kamu Harus Menonton Drama China ‘Three Body’
Jakarta, Deras.id – Drama ‘Three Body’ merupakan sebuah drama China yang berbeda dari yang lain. Drama ini berpusat pada professor bernama Wang Miao dengan alur yang dipenuhi dengan plot twist. Dia bertemu dengan detektif polisi Shi Qiang yang menyelidiki kematian misterius beberapa ilmuwan dalam jangka waktu singkat. Shi Qiang meminta Wang Miao untuk bergabung dengan kelompok ilmu pengetahuan elit untuk mengetahui keterlibatan mereka.
Drama ‘Three Body’ merupakan drama adaptasi dari novel trilogi karya Liu Ci Xin yang berjudul ‘The Three Body Problem’. ‘Three Body’ tayang perdana pada 15 Januari dengan total 30 episode. Tidak perlu berlama-lama, berikut adalah lima alasan kamu harus menonton drama sci-fi ini.
- Pemeran utama yang luar biasa
Serial sci-fi ini memiliki tiga aktor utama yang luar biasa. Kamu mungkin ingat aktor utama Zhang Lu Yi sebagai karakter Wu Lao Gou dalam drama sejarah supranatural ‘The Mystic Nine’. Dalam ‘Three Body’ ia berperan sebagai Wang Miao, seorang professor dan ilmuwan yang bereksperimen dengan nanomaterial.
Selain itu, ada aktor Yu He Wei yang berperan sebagai detektif polisi Shi Qiang. Ia dikenal karena peran sebelumnya sebagai Wang Lin dalam drama romansa ‘The Rebel Princess’. Polisi itu mendekati Wang Miao dengan misi memecahkan kematian terkait kelompok ilmuwan elit yang disebut The Frontiers of Science.
Lalu ada Li Xiao Ran yang memerankan Shen Yu Fei seorang ilmuwan utama dari kelompok The Frontiers of Science. Aktris tersebut sebelumnya berperan sebagai Tan Jing dalam drama China romansa ‘Because of Love’. Shen Yu Fei bertemu Wang Miao selama pertemuan kelompoknya dan mendorongnya untuk menganut kebijaksanaan baru, di dunia yang tidak ditemukan adanya ilmu logika.
- Kisah yang mencengangkan
Drama ini sudah mencengkam dari awal dengan menyuguhkan genre sci-fi tentang alien yang mengancam akan menyerang bumi. ‘Three Body’ adalah cerita petualangan yang membingungkan ke dalam hal yang tidak diketahui. Setelah rangkaian kematian misterius, professor Wang Miao bertemu dengan detektif polisi Shi Qiang dan beberapa Dewan Pertahanan Asia di Pusat Komando Pertempuran. Tim militer meminta Wang Miao untuk bergabung dengan kelompok mistik Frontiers of Science untuk mencari tahu mengapa begitu banyak anggotanya, serta mayoritas ilmuwan internasional nyawanya terancam. Kelompok yang dikendalikan oleh ilmuwan Shin Yu Fei, membuka pikiran Wang Miao untuk teori ilmu pengetahuan yang tidak dimengerti dan kemungkinan terjadinya invasi alien ke bumi.
- Memiliki double genre
Drama ‘Three Body’ masuk ke dalam genre sci-fi dengan sentuhan drama. Menonton drama ini akan membuka pikiranmu tentang dunia baru sebagai Wang Miao yang memulai cerita ruang angkasa dengan membayangkan objek mengambang di sekitarnya tanpa mengikuti hukum gravitasi. Drama ini juga cocok dengan genre drama karena berpusat pada kemanusiaan para pemeran utama. Di awal serial kita belajar bahwa Wang Miao memiliki keluarga dan ia hanya seorang pria biasa yang kebetulan seorang ilmuwan.
- Setting cerita yang menarik
Sisi futuristik dari ‘Three Body’ sangat menarik, dimulai dari daerah terpencil dan dengan cepat membawa penonton ke China pada tahun 2000an. Bangunan dan lanskap alam tampaknya menjadi pemandangan sehari-hari. Penggambaran terus berubah saat Wang Miao membayangkan benda-benda disekitarnya mengambang. Penonton dimanjakan dengan CGI yang canggih dan realistis sehingga elemen fiksi ilmiah dalam drama tersebut seperti nyata.
- Menantang ilmu pengetahuan modern
‘Three Body’ melatih imajinasi penonton dengan gagasan bahwa ilmu sains tidak nyata. Serial ini secara khusus menyebutkan bahwa ilmu fisika tidak ada. Penggemar sains akan terpesona pada pernyataan yang mengklaim mekanika klasik Isaac Newton dan teori relativitas Albert Enstein mungkintidak memiliki relevansi di dunia nyata. Kelompok Frontiers of Science menantang anggotanya untuk percaya bahwa kedua teori tersebut salah. Wang Miao bahkan mulai membayangkan bahwa gravitasi tidak adan dan benda mati dapat terbang sendiri. Fantasi dalam drama ini akan membuat penonton tertarik untuk menonton dari episode 1 hingga akhir.
Penulis: Dinda | Editor: Apr