Persib Menutup Putaran Pertama Liga 1 Dengan Menang Atas Persija
Jakarta, Deras.Id – El clasico tersaji pada Rabu (11/1/2023) di Gelora Bandung Lautan Api. Partai yang mempertemukan tuan rumah Persib melawan Persija dimenangkan oleh Persib dengan skor 1-0. Partai ini menjadi partai penutup pada putaran pertama BRI Liga 1.
Melalui gol dari Ciro Alvez pada menit ke-63, Persib memantapkan berada di posisi ke-empat, satu strip berada diatas Persija yang berada di posisi ke-lima. Persib mengoleksi 33 poin hasil dari 10 kali menang, 3 imbang dan 4 kali kalah. Sedangkan Persija mengoleksi 32 poin hasil dari 9 kali menang, 5 seri dan 3 kali kalah.
Anak asuh Luis Milla, sebenarnya memiliki peluang lebih awal membuka keran gol melalui tendangan penalti dipenghujung babak pertama. Namun sayang eksekutor Persib, Beckham Putra tidak dapat menjebol gawang yang dijaga Andritany Ardhiyasa. Sepakannya masih bisa terbaca dan gagal membuat Persib unggul di babak pertama.
Kemenangan Persib ini menjadi kemenangan kedua dalam lima pertandingan terakhir. Pada Liga 1 musim 2021/2022 Persib sempat menangan 2-0 atas Persija. Meski pada tiga laga sebelumnya Persib selalu kalah dari Persija, baik ketika pada putaran pertama Liga 1 dan Piala Menpora 2021.
Penulis: Irman Lukmana l Editor: Rifai