Jakarta, Deras.id – Memasuki awal tahun, harga cabai kian melambung. Kini harganya telah mencapai Rp. 75 Ribu per Kilo. Atas kondisi itu, Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi berencana membagikan polybag kepada masyarakat agar dapat bertani Cabai di rumah masing-masing.
“Setiap bulan atau awal tahun begini (harga) cabai itu tinggi, nah kedepannya selama tiga bulan Polybag disebar di masyarakat,” ujar Arief, Selasa (10/1/2023).
Menurutnya, hal ini menjadi langkah yang baik. Apalagi, jika masyarakat dapat mengembangkan teknologi green house (Rumah Hijau).
“Pada saat produksinya itu berlimpah itu harga jatuh, nanti jadi masalah lagi. Selama kita belum menggunakan teknologi green house kemudian polybag, juga belum bisa mengatur pola tanam, kita harus menggunakan alat untuk memperpanjang umur simpan. Nah itu yang sekarang sedang kita lakukan walaupun secara bertahap,” tambahnya.
Arief menjelaskan, cara ini sebagai bentuk antisipasi pengaturan pola tanam cabai di Indonesia yang belum optimal sehingga sering kali membuat harga cabai melonjak. Selama pengaturan pola tanam belum baik, cara menjaga stabilisasi pasokan cabai adalah dengan memperpanjang umur simpan.
Penulis: Putra Alam l Editor: Dian