Timnas Bulutangkis Indonesia Bertolak ke Malaysia Open
Jakarta, Deras.id – Timnas bulutangkis Indonesia bertolak ke Kuala Lumpur pada Minggu (8/1/2023) kemarin. Timnas bulutangkis Indonesia, akan mengikuti ajang Malaysia Open 2023. Laga tersebut akan menjadi ajang pembuka pada gelaran BWF World Tour.
Dilansir dari Twitter PBSI, sejumlah pebulutangkis Indonesia akan turun pada ajang yang diselenggarakan 10-15 Januari 2023.
“Turnamen kembali bergulir! Tim bulutangkis Indonesia bertolak ke Kuala Lumpur untuk turun di ajang pembuka, Malaysia Open 2023. Semangat!
#MalaysiaOpen2023,” tulisnya.
Nama – nama pebulutangkis Indoenesia yang akan berlaga pada gelaran super 1000 diantaranya ganda putra Fajar/Rian dan Hendra/Ahsan, tunggal putra Jonatan Christie dan Anthony Ginting, pasangan ganda putri Apriyani/Siti Fadia dan pebulutangkis lainnya.
Khusus bagi Fajar/Rian, turnamen Malaysia Open 2023 akan menjadi ajang pertama mereka sebagai ganda putra nomor satu dunia. Selain itu, turnamen ini juga menjadi momentum untuk membawa gelar dengan hadiah USD $1,250,000. Pada edisi sebelumnya mereka berhasil masuk babak final, namun sayang harus dikalahkan ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Penulis: Irman Lukmana l Editor: Rifai