Jakarta, Deras.id – Pengurus Besar Nahdhlatul Ulama (PBNU) meresmikan mars satu abad Nahdhlatul Ulama “Merawat Jagat Membangun Peradaban”. Peresmian tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum PBNU Kyai Yahya Cholil Staquf pada Jum’at kemarin, (6/7/2023) di Gedung PBNU Jakarta.
“Alhamdulillah, Pengurus Besar Nahdhlatul Ulama meluncurkan secara resmi Mars Satu Abad Nahdhlatul Ulama,” ungkap Kyai Yahya panggilan akrabnya pada Sabtu (7/1/2023).
Kyai Yahya menerangkan, bahwa mars tersebut diciptakan secara langsung oleh KH A Mustofa Bisri (Gus Mus) dalam rangka perjalanan satu abad NU. Menurutnya syair yang terkandung di dalamnya serderhana namun sangat memikat.
“Perjalanan panjang Satu Abad Nahdhlatul Ulama yang terangkum dalam Mars Satu Abad NU yang diciptakan oleh KH A Mustofa Bisri (Gus Mus) ini, menurut saya, gubahan syairnya sederhana namun sangat memikat dan indah sekaligus memuat semua hal NU,” terangnya.
Dikutip langsung dari NUOnline, Kyai Yahya juga menjelaskan bahwa Gus Mus merupakan orang yang tepat dan juga piawai dalam mengolah kata. Sehingga pihaknya menjamin semua lirik dalam lagu tersebut menggambarkan perjalanan 1 abad NU.
“Jadi lagu ini tercipta tanpa tender, kita memohon langsung kepada Gus Mus, dan saya yakin keputusan ini tidak salah karena syairnya sangat indah sederhana dan memuat semua hal terkait dengan 1 Abad NU,” imbuh Kyai Yahya.
Sebagai informasi, acara perayaan akbar 1 Abad NU akan dilaksanakan di Stadion Delta Sidoarjo pada tanggal 7 Februari 2023. Perhelatan akbar tersebut akan digelar selama 24 jam nonstop.
Penulis: Efendi l Editor: Ifta