Jakarta, Deras.id – Penghentian pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) santer diisyaratkan oleh Presiden Jokowi beberapa waktu yang lalu. Menanggapi hal itu Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto menegaskan bahwa belum ada keputusan resmi terkait itu.
“Ini kan pandemi menjadi endemi belum diputuskan ya, bahwa Presiden juga masih kira-kira kalau PPKM ini dihentikan akan seperti apa. Nanti akan disampaikan secara resmi,” terang Kepala BNPB, Suharyanto, Selasa (27/12/2022).
Lebih lanjut, Suharyanto menghimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan secara disiplin. Karena di negara lain angka penyebaran virus Covid-19 masih tinggi.
“Kalau kita lihat rekan-rekan media juga tahu mungkin negara-negara lain juga ada yang melonjak, ya. seperti media mungkin ada yang memberitakan ada di China, ada di Jepang,” ujarnya.
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD menyebut pemerintah akan segera mencabut aturan pembatasan. Menurutnya, hampir seluruh wilayah Indonesia sudah mampu turun pada PPKM level 1, artinya penyebaran virus Coviid-19 sudah berhasil ditekan secara maksimal.
“Karena di Indonesia hampir semuanya sudah level 1, kemungkinan paling awal Januari. Kajiannya ya sudah ada, yang mengkaji bukan saya, saya yang politiknya saja,” pungkasnya.
Penulis: Brian l Editor: Dian Cahyani