BeritaInternasional

35 Warga Sipil Hilang Akibat Serangan Rusia

Dnipro, Deras.id – Tim penyelamat Ukaraina harus bekerja dalam suhu di bawah nol, guna menemukan 35 penghuni blok apartemen yang hilang akibat serangan rudal Rusia pada, Sabtu (14/1/2023) malam. 

“Kurasa jumlah yang mati akan mencapai puluhan dan peluang untuk menyelamatkan orang sekarang sangat kecil,” kata Wali Kota Dnipro Filatov.

Filatov mengatakan jika serangan terhadap Dnipro merupakan salah satu serangan paling mematikan dalam perang melawan warga sipil.

Sementara Angkatan udara Ukraina mengatakan, blok tersebut telah diserang oleh rudal Kh-22 milik Rusia. Rudal Kh-22 tersebut merupakan senjata kuno yang diketahui tidak akurat, namun daya rusaknya mampu menghancurkan kapal perang sekaligus. 

Meski demikian, saat ini Rusia belum mengakui serangan tersebut. Namun, Kementerian Pertahanan Rusia sudah mengeluarkan pernyataan terkait gelombang serangan rudal terhadap infrastruktur dan situs militer Ukraina.

Baca Juga:  Wiranto Optimistis Prabowo Mampu Bawa Indonesia Sejahtera

“Semua objek yang ditugaskan terkena tembakan, target serangan telah tercapai,” kata Kementerian Pertahanan Rusia. 

Sementara Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengatakan, pihaknya akan terus mencari korban yang selamat dari serangan Dnipro.

“Operasi pencarian dan penyelamatan dan pembongkaran elemen struktur berbahaya berlanjut, sepanjang waktu kami terus berjuang untuk setiap kehidupan,” tutupnya.

Penulis: Mahfud l Editor: Rifai 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Matikan AdBlock di Browser Anda