Wuling Air EV Laris Manis di Indonesia, Apa Aja Kelebihannya

Jakarta, Deras.id – Animo masyarakat terhadap Wuling Air EV sedang tinggi-tingginya. PT Wuling Motor Indonesia menyebut sejak diproduksi agustus lalu, mobil listrik tersebut sudah terpesan 4 ribu unit.

“Ini sebenarnya di luar ekspektasi kami, awalnya kami menyangka masyarakat masih belum familiar dengan mobil listrik,” ujar Brian Gomgom, Media Relations PT Wuling Motors Indonesia ketika ditemui di lokasi test drive di acara Blok M Green Collabs, Minggu (4/12/2022).

Brian menambahkan, salah satu keunggulan mobil Wuling Air EV adalah memiliki jarak tempuh yang cukup jauh, yakni 300 kilometer dalam sekali pengisian baterai.

Selain itu, Wuling Air EV juga sudah dilengkapi dengan perintah suara berbahasa Indonesia. Dengan ukuran yang mini, mobil ini bisa memuat 4 orang di dalamnya, termasuk pengemudi.

Untuk mengisi baterai, Wuling Air EV butuh 4-8 jam tergantung besaran daya listrik. Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) juga sudah disediakan pemerintah di sejumlah lokasi.

Istimewanya, Wuling Air EVmerupakan mobil listrik produksi Wuling pertama yang dipasarkan di Indonesia. Bahkan, menurut Brian, di negara asalnya sendiri, Tiongkok, mobil ini belum dipasarkan.

Berikut harga mobil listrik Wuling Air ev per November 2022:
Standard Range Rp 238 jt
Long Range Rp 295 jt
Long Range with Charging Pile Rp 311 jt

Penulis: Hilal | Editor: Dian

Exit mobile version