Bappenas: Reindustrialisasi Kunci Penting Transformasi Ekonomi Indonesia Pasca Pandemi

Jakarta, Deras.id – Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan bahwa kunci penting transformasi ekonomi Indonesia pascapandemi adalah reindustrialisasi. Dalam hal ini, negara diwajibkan mampu melakukan lebih banyak produksi sehingga semua kebutuhan ekonomi akan terpenuhi.

“Industri memang menjadi kunci sebenarnya, terutama industri manufaktur,” ujarnya saat mengisi IDF 2022, Senin (21/11/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Suharo menyampaikan Indonesia perlu segera melakukan reindustrialisasi yang mengikuti tren perubahan. Hal ini ditujukan untuk menjawab kebutuhan saat ini dan bisa berlanjut sampai masa yang akan datang.

Seiring dengan membaiknya perekonomian Indonesia, peningkatan share industri pengolahan terhadap produk domestik bruto juga menjadi prioritas.

“Industrialisasi ke depan harus menjawab kebutuhan lifestyle baru, yang sustainable, smart, and functional. Konsumen-konsumen kita semakin pandai, semakin smart, maunya affordable dan canggih. Dengan demikian, juga model-model bisnis akan berubah, permintaan tenaga kerja berubah dan demikian juga cara pembiayaan juga berubah,” jelas Suharso.

Bappenas menggelar IDF untuk menampung ide/gagasan dan masukan dari akademisi, praktisi industri, asosiasi, pemerintah dan para pemangku kepentingan industri lainnya. Tahun ini, forum yang dimulai pada 2017 ini digelar dengan tema The 2045 Development Agenda: New Indistrialization Paradigm for Indonesia’s Economic Transformation.

Beberapa agenda membahas berkaitan dengan penyusunan RPJPN dan RPJMN untuk mewujudkan program prioritas nasional yang berkelanjutan.

Penulis: Rudhono I Editor: Ifta

Exit mobile version