Jakarta, Deras.id – Agensi SM Entertainment mengumumkan bahwa Taeyeon Girls’ Generation atau SNSD positif Covid-19 pada Senin (14/11/22). Saat ini Taeyeon sedang melakukan karantina.
“Halo, Taeyeon didiagnosis Covid-19 hari ni (14/11/22). Dia mendapatkan hasil positif pada alat tes mandiri setelah merasakan gejala kondisi buruk dari hari sebelumnya, jadi pagi ini dia melakukan tes antigen dan terkonfirmasi positif”, ucap pihak agensi.
Dalam keterangan tersebut SM Entertainment juga mengkonfimrasi bahwa mereka telah menunda semua jadwal leader SNSD tersebut dalam beberapa waktu mendatang.
“Saat ini, Taeyeon telah menghentikan semua aktivitasnya dan dikarantina sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan”, tambahnya.
Mereka juga menyatakan akan terus mengikuti protokol kesehatan dengan ketat untuk memprioritaskan keamanan serta kesehatan para artis mereka.
“Kami akan mengikuti pedoman karantina dengan ketat. Dengan mengutamakan kesehatan dan keselamatan artis, kami akan melakukan semua yang kami bisa agar dia dapat fokus pada perawatan dan pemulihan”, pungkasnya.
Idol K-pop yang memiliki nama lengkap Kim Tae Yeon ini merupakan leader girl group Girls’ Generation (SNSD) yang debut pada Agustus 2007 silam. Taeyeon juga aktif menggarap project solo, mulai dari mengisi soundtrack hinggga merilis album.
Diketahui pada bulan Agustus 2022 lalu, dua member Girls Generation yang lain juga terpapar Covid-19 yaitu Sunny dan Seohyun.
Penulis: Rofi I Editor: Apr