Jakarta, Deras.id – Sobat Deras pernah merasa kesepian di rumah atau di kos? Jika ia, mungkin sobat Deras perlu memelihara beberapa hewan yang lucu dan mudah dirawat untuk menemani kesendirian karena hewan peliharaan bisa menemani aktivitas anda sehari-hari bagaikan teman biasa. Apalagi, memelihara hewan peliharaan bisa mengurangi stres dan meningkatkan rasa bahagia. Hanya saja, anda harus memilih jenis hewan peliharaan yang sesuai dengan kepribadian.
Berikut kami sajikan untuk sobat Deras daftar hewan yang bisa dipelihara dan mudah di perawatannya.
- Kucing
Kucing merupakan hewan peliharaan yang paling banyak digemari oleh masyarakat Indonesia karena kucing adalah hewan yang tenang dan cenderung lebih suka menyendiri. Ada berbagai jenis kucing yang bisa anda pilih, seperti anggora, persia, british shorthair, dan lain-lain. Walaupun jarang bermain, anda tetap harus merawatnya dengan baik dan memberi asupan gizi yang cukup, ya.
2. Hamster
Hamster merupakan opsi hewan selanjutnya yang cocok dirawat. Apalagi sobat Deras tidak memiliki cukup banyak tempat untuk dijadikan kendang, maka Hermes sangat rekomendasi.
Tetapi bagi sobat Deras yang ingin memelihara hamster dianjurkan tidak langsung membeli dengan jumlah yang banyak, sebab hewan yang lucu dan kecil ini sangat sulit untuk bergaul.
3. Ikan Cupang
Pastinya anda sudah tidak asing lagi dengan hewan yang sedang jadi tren akhir-akhir ini? Ikan ini memiliki tubuh yang sangat cantik dengan bermacam warna. Cara merawatnya pun mudah. Selain itu, anda dapat memeliharanya untuk mempercantik rumah, lho
4. Burung Love Bird
Burung Love Bird dengan warna cantik ini juga dapat anda rawat di rumah. Love Bird memiliki ukuran tubuh yang kecil, sehingga anda dapat memakai kandang kecil. Agar kicauannya indah, anda harus terus melatihnya, ya.
5. Kelinci
Berbeda dengan kucing dan anjing, anda memerlukan kandang untuk merawat kelinci agar tidak kabur ke mana-mana. Namun, anda dapat mengeluarkannya sesekali untuk diajak bermain. anda bisa memilih jenis kelinci yang rasnya mudah ditemukan, seperti anggora.
Penulis: M.FSA I Editor: Apr