Jakarta, Deras.id – Dukungan Bella Hadid yang konsisten untuk Palestina berdampak pada kariernya di industri hiburan. Ia dipecat Dior, salah satu brand terkemuka dunia yang sebelumnya menjadikan model 27 tahun tersebut sebagai brand ambassador.
Bella Hadid tidak terlihat pada publikasi iklan terbaru Dior yang baru-baru ini mempromosikan parfum La Collection Privee. Diketahui dari sejumlah media internasional, posisi perempuan berkebangsaan Amerika tersebut digantikan model dari Israel bernama May Tager.
“Saat banyak perusahaan dunia menarik dukungannya dari Israel, Dior memilih May Tager untuk membintangi iklannya. Posisi tersebut seharusnya diisi oleh Bella Hadid yang pro-Palestina dan pengkritik Israel,” bunyi salah satu artikel salah satu surat kabar lokal Israel dikutip Deras.id, Rabu (8/11/2023).
Kabar ini langsung mencuat dan tersebar di sosial media. Banyak pengguna X (dulu Twitter) maupun Instagram yang mengirim dukungan kepada Bella Hadid dan ucapan terima kasih atas dukungannya untuk Palestina.
“Thank you for using your status and platform to stand up for what’s right!,” tulis seorang pengguna Instagram.
“Bella thankyou very much for feeling the world about palestin3 ❤️,” imbuh pengguna lainnya.
Seperti diketahui jumlah korban tewas akibat serangan militer Israel ke Jalur Gaza terus bertambah sejak serangan pada 7 Oktober lalu. Lebih dari 10.000 nyawa warga Palestina terbunuh. Jumlah ini diperkirakan terus bertambah dengan semakin tumbangnya fasilitas umum setempat termasuk rumah sakit.
Beberapa artis pun angkat suara atas serangan bengis Israel ke Palestina tersebut. Selain Bella Hadid, sejumlah publik figur Tanah Air juga mendukung Palestina dan mengecam Israel seperti Najwa Shihab, artis Zaskia Adya Mecca, Syifa Hadju, Designer Dian Pelangi, Atta Halilintar, dan masih banyak lagi.Penulis: Ifta l Editor: Saiful