Aktor Mizuki Itagaki Meninggal Dunia di Usia 24 Tahun

Jakarta, Deras.id – Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Jepang. Aktor muda berbakat, Mizuki Itagaki ditemukan meninggal dunia di usia 24 tahun. Berita ini dikonfirmasi oleh pihak keluarga melalui unggahan di akun Instagram resmi sang aktor pada Kamis (16/4/2025).

Dalam unggahannya, pihak keluarga menyampaikan kesedihan mendalam atas kepergian Mizuki akibat sebuah insiden yang tidak disebutkan secara rinci. Mereka juga mengungkapkan bahwa Mizuki telah berjuang dengan masalah kesehatan mental sejak tahun lalu dan menghilang sejak akhir Januari 2025. Setelah pencarian yang dilakukan oleh pihak kepolisian dan rekan-rekannya, jenazah sang aktor ditemukan di Tokyo baru-baru ini.

“Kami sagat menyesal untuk mengabarkan bahwa aktor Itagaki Mizuki telah meninggal dunia karena sebuah insiden yang tidak diharapkan. Kepada semua penggemar yang telah mendukungnya dan kepada semua orang yang bekerja dengannya, kami benar-benar berterima kasih dari lubuk hati kami terdalam,” ungkap pihak keluarga.

“Sejak akhir Januari, Mizuki menghilang karena masalah kesehatan mental yang dialaminya sejak tahun lalu. Polisi dan pihak lain terus melakukan pencarian, dan baru-baru ini, kami dihubungi oleh polisi Tokyo bahwa jasadnya telah ditemukan di kota tersebut,” imbuhnya.

Kepergian Mizuki yang mendadak di usia muda ini tentu mengejutkan kesedihan mendalam bagi para penggemar dan rekan-rekan sesama artis. Pihak keluarga pun menyampaikan permintaan maaf dan rasa terima kasih atas dukungan serta cinta yang telah diberikan kepada Mizuki selama hidupnya.

“Kami benar-benar minta maaf karena tidak dapat segera mengabarkan berita ini kepada semua orang yang mengkhawatirkannya. Mizuki selalu bekerja keras dengan harapan dapat membawa senyum dan kegembiraan kepada semua orang melalui aktingnya. Ia baru saja mulai melangkah untuk kembali bekerja, jadi sangat menyedihkan bahwa hidupnya berakhir seperti ini, sesuatu yang bahkan mungkin tidak pernah ia duga,” tambahnya.

“Kepada semua orang yang telah mendukungnya semasa hidupnya, kami sangat menyesal tidak dapat mengucapkan selamat tinggal dengan baik dan harus mengucapkannya seperti ini. Kami harap Anda akan terus mengingat Mizuki dan pekerjaannya dengan hangat di hati Anda. Terima kasih banyak atas semua cinta dan dukungan Anda,” ucap pihak keluarga.

Sementara itu, Mizuki Itagaki lahir pada 25 Oktober 2000. Ia memulai karirnya di usia muda, yakni 10 tahun, setelah ditemukan oleh agensi bakat Stardust Promotion. Ia debut sebagai anggota grup idola J-Pop M!LK yang aktif dari tahun 2014 hingga 2020. Selain karir musiknya, Mizuki juga mengembangkan karir akting yang stabil dengan membintangi sejumlah film dan drama populer, seperti ‘Solomon’s Perjury’ (2015), ‘Hana Moyu’ (2015), dan ‘In House Marriage Honey’ (2020).

Sebelumnya, Itagaki Mizuki mengumumkan kepergiannya dari Stardust Promotion pada tahun 2024 dan menutup klub penggemar resminya. Sosok Mizuki Itagaki akan selalu dikenang atas dedikasi, bakat, dan kontribusinya dalam dunia seni peran Jepang.

Exit mobile version